Project Klien Baru : Malang Corruption Watch (MCW)


Minggu lalu, marketing saya berhasil mendapatkan langganan baru. Malang Corruption Watch tepatnya, yang telah memesan nasi kotak untuk acara rapat mereka. Kebetulan mereka memesan menu nasi kuning lengkap. Dengan harga Rp 16.000/pax paket nasi kuning kami terdiri dari menu yaitu sebagai berikut :
1.       Nasi Kuning
2.       Ayam Goreng Crispy
3.       Sambel Goreng Kentang Hati
4.       Mie Goreng
5.       Acar Kuning
6.       Perkedel
7.       Kerupuk Udang

Menu nasi kuning kami merupakan salah satu produk yang paling sering dipesan, bahkan tahun lalu, seorang klien memesan nasi kuning komplit kami seharga Rp 1.000.000 untuk lomba tumpeng yang diselenggarakan instansi si klien. Menu yang dipesan klien ini beraneka ragam dan klien sendiri yang menentukan menu-menunya. Kami mendengarkan permintaan dan kebutuhan klien, kemudian memberikan masukan-masukan untuk menu yang cocok dengan tema yang diinginkan klien. Bahkan saat itu klien membawa sendiri alas tempat tumpeng itu akan dihias dan kami memberikan jasa menyusun rangkaian daun pisang dan membuat dekorasinya untuk klien secara GRATIS!!!! Alhasil klien kami yang memesan tersebut berhasil meraih JUARA PERTAMA di kontes lomba tumpeng memperingati hari ulang tahun instansinya.

Pesanan MCW

Sejak saat itulah mereka makin sering memesan menu nasi kuning kami untuk acara kantor klien tersebut.

Sebenarnya banyak orang bisa membuat produk yang sama dengan rasa yang sama-sama enak. Misalkan membuat nasi kuning...untuk nasi kuning kami, kami tidak menggunakan PEWARNA MAKANAN, kami menggunakan murni pewarna alami dari kunyit namun dalam pengolahannya kami menggunakan rahasia khusus agar warnanya bisa kuning menarik. Bukan kuning pucat.

Kuning alami, bukan pewarna makanan

Untuk pesanan-pesanan nasi kuning baik dalam bentuk nasi kotak maupun tumpeng, AFEX tidak menggunakan beras ketan (beras ketan digunakan hanya jika customer menginginkan), karena menurut observasi kami, beras ketan sering membuat nasi kuning jadi terasa ‘berat’ ketika dicerna. Customer juga bisa menyesuaikan menu nasi kuning, misalkan tidak ingin nasi kuning dengan ayam goreng, tapi dengan daging srintil (daging giling dibentuk bola-bola dimasak seperti sambel goreng), yah tentunya harganya juga akan menyesuaikan ya...hehehe...mengingat saat ini menu-menu per-dagingan untuk nasi kuning hanya akan kami buat by request customer karena harga daging sapi yang melambung...

Tumpeng start from Rp 450.000

Overall, menu nasi kuning yang biasanya identik dengan acara-acara selametan dan tumpeng, ternyata juga menarik untuk dijadikan menu makan siang...buktinya, banyak customer yang memesan produk nasi kuning kami untuk acara-acara rapat di kantor mereka...

Salah satu tumpeng pesanan klien untuk acara ulang tahun

Bagi Anda yang membutuhkan informasi lebih banyak mengenai jasa kami, bisa berkunjung ke workshop kami di :
Komplek Mondoroko Indah No. 14-15, Singosari – Malang
atau melalui nomer kontak kami di 0857 909 24785

Salam Hangat
Astri AFEX
Founder

0 komentar:

Posting Komentar

 
  • A Food Experience © 2012 | Designed by Designer Link, in collaboration with Web Hosting , Blogger Templates and WP Themes